News Update :

Wenger : Meski Tersingkir, Arsenal Harus Tetap Bangga

Rabu, 07 Maret 2012

Mimik pelatih Arsenal, Arsene Wenger, di salah satu pertandingan
 di Liga Inggris.
KUEON.COM - London 
Hasil pertandingan leg kedua antara Arsenal vs AC Milan, yang berlangsung tadi pagi, Rabu (07/03/2012) berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Arsenal. Namun hasil tersebut tidak cukup membawa Arsenal lolos ke babak berikutnya, karena kalah skor agregat 3-4 dari AC Milan. Nah inilah yang sangat disayangkan oleh pihak Arsenal, namun pelatih Arsenal mengaku bangga dengan penampilan anak asuhnya kali ini. Pelatih Arsenal menilai penampilan anak asuhnya memuaskan. "Yang bisa saya katakan kepada para pemain adalah bangga atas penampilan mereka," ujar Wenger seperti dilansir Football Italia. Arsenal memang mampu mendominasi pertandingan di babak pertama hingga akhirnya unggul dengan skor yang cukup meyakinkan yakni 3-0, optimisme babak kedua nampaknya menghinggapi para pemain Arsenal diruang ganti. Namun setelah memasuki pertandingan babak kedua, nampaknya mereka kurang beruntung dan tidak mampu menambah keunggulan timnya dan akhirnya sampai pertandingan usai kedudukan tetap 3-0, dan mereka gagal lolos, karena pertandingan pertama di kandang Milan, mereka kalah 0-4. "Kami sangat yakin bisa mencetak dua atau tiga gol di babak kedua. Namun, performa anak-anak menunjukkan semangat yang fantastis dan mampu mengembalikan harga diri setelah kalah pada leg pertama. Terlebih lagi, kami memiliki sejumlah peluang dan meraih kemenangan," kata Wenger. "Sayangnya, kami tidak lolos (ke perempat final). Jadi, kami harus membayar penampilan buruk di leg pertama itu," ucapnya lagi.
sumber : bolakompas, footballitalia
Share this Article on :
 

© Copyright Berita Sepak Bola 2012 | Design by Borneo Templates.